Peringatan Tahun Baru Islam SMK Idhotun Nasyi'in Tahun 2022

Peringatan Tahun Baru 1444 Hijriyah di SMK Idhotun Nasyi'in

Bismillahirrahmanirrahim,

Alhamdulillah, segala puji syukur tiada lain hanya milik Allah SWT atas limpahan rahmat dan nikmat-Nya, sehingga tepat pada Hari Rabu, 10 Agustus 2022, para pengurus OSIS 2021/2022 telah melaksanakan agenda di masa-masa akhir jabatan, yaitu agenda kegiatan peringatan Tahun Baru 1444 Hijriyah.

Sholawat serta salam semoga senantiasa terlimpahkan kepada junjungan kami, Nabi Muhammad SAW, sang manusia pilihan, sang penutup para nabi dan para rasul. Semoga kelak kita semua akan menjadi umat-umat yang memperoleh percikan syafaat beliau di akhirat, amiin.

Selanjutnya, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Kepala Sekolah, Ibu Waka Kesiswaan, dan segenap guru SMK Idhotun Nasyi'in yang turut berpartisipasi dalam mendukung terselenggarakannya agenda kegiatan peringatan Tahun Baru 1444 Hijriyah.

Tak lupa pula kepada rekan-rekan pengurus OSIS yang sudah mencurahkan segenap waktu, tenaga, dan pikiran demi berlangsungnya kegiatan tersebut. Juga kepada segenap siswa-siswi SMK Idhotun Nasyi'in yang turut berpartisipasi dan memeriahkan acara tersebut.

Semoga dengan telah diadakannya acara tersebut, kita semua menjadi pribadi yang beriman, berakhlaqul karimah, semakin mempererat tali persaudaraan, dan menjunjung tinggi nilai-nilai agama islam.

Berikut ini beberapa dokumentasi kegiatan peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah di SMK Idhotun Nasyi'in :

Tampilan dekorasi kegiatan Peringatan Tahun Baru Islam

Tampilan dekorasi kegiatan Peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah oleh para pengurus OSIS masa bakti 2021/2022.

Foto Bapak-Bapak Guru SMK Idhotun Nasyi'in di Acara Peringatan Tahun Baru Islam

Foto Ibu-Ibu Guru SMK Idhotun Nasyi'in di Acara Peringatan Tahun Baru Islam

Foto Bpk/Ibu Guru SMK Idhotun Nasyi'in di Acara Peringatan Tahun Baru Islam

Foto Bpk/Ibu Guru yang menghadiri acara Peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah di SMK Idhotun Nasyi'in

MC Acara Peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah

Kegiatan Peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah dibawakan oleh Ananda, Sani Oktavia Sah Fitri, dari kelas XI MM A.

Pembacaan Sholawat Nabi oleh Group An-Nasyi'in

Pembacaan Sholawat Nabi oleh Group An-Nasyi'in Pondok Pesantren Idhotun Nasyi'in

Pembacaan Sholawat Nabi oleh Group An-Nasyi'in Pondok Pesantren Idhotun Nasyi'in dalam acara Peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah.

Sambutan dari Ketua Panitia Acara Peringatan Tahun Baru Islam

Sambutan dari Ketua Panitia acara peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah

Sambutan dari Ketua Panitia dalam acara Peringatan Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah oleh Ananda, Dwi Rusdi Safirullah dari kelas XI MM A.

Sambutan Bapak Nova Hari Saputro

Sambutan dari Kepala Sekolah SMK Idhotun Nasyi'in

Sambutan Bapak Nova Hari Saputro, S.Pd. selaku Kepala Sekolah SMK Idhotun Nasyi'in. Beliau tak henti-hentinya memotivasi siswa-siswi untuk senantiasa menjaga akhlaq dan tata krama.

Nasehat-nasehat kebaikan disampaikan oleh Bapak Rudianto, S.Pd.I

Nasehat-nasehat kebaikan disampaikan oleh Bapak Rudianto, S.Pd.I untuk memberikan wawasan pengetahuan islam kepada segenap siswa SMK Idhotun Nasyi'in.

0 Komentar